Subscribe:

Pages

twitter

Minggu, 22 Januari 2012

Kelebihan Dan Kekurangan Toko Online Beserta Contoh CMS

Di zaman sekarang ini menjual barang bisa dilakukan melalui internet.Berbagai macam barang bisa kita dapatkan secara online. Misalnya baju, mainan anak, sepatu, komputer dan aksesorisnya,  kosmetik sampai dengan perhiasan bisa kita beli secara online melalui internet.


Kekurangan Toko Online

  1. Barang hanya bisa dilihat oleh orang yang mempunyai akses internet
  2. Diperlukan keahlian khusus untuk membuat dan mengoperasikan  toko online
  3. Harga barang menjadi lebih mahal karena akan dikenakan ongkos kirim ke tempat pembeli

Kelebihan Toko Online

  1. Biaya operasional penjual menjadi lebih murah karena tidak perlu mengeluarkan biaya untuk sewa tempat dan perlengkapan
  2. Bisa dioperasikan dari mana saja dan kapan saja selama ada akses internet
  3. Transaksi jual beli menjadi lebih cepat
  4. Area pemasaran yang sangat luas, bisa mencapai seluruh dunia. Untuk mendukung hal ini, toko online dilengkapi dengan beberapa bahasa dunia

 

CMS Toko Online

untuk membuat toko online sendiri sangat sulit karena kita harus menguasai bahasa pemrograman web seperti php atau asp dan database. Jika kesulitan membuat toko online sendiri, kita bisa menggunakan CMS toko online (e-commerce) yang sudah tersedia dan  beberapa diantaranya bisa didownload secara gratis. Contoh CMS e-commerce yaitu
  1. PrestaShop (http://www.prestashop.com/)
  2. ZenCart (http://www.zencart.com/)
  3. OsCommerce (http://oscommerce.com/)
  4. Magento (http://www.magentocommerce.com/)
  5. CubeCart (http://www.cubecart.com/)
  6. VirtueMart (http://virtuemart.net/)
  7. OpenCart (http://www.opencart.com/)
  8. WordPress dengan beberapa plugin seperti wp-e-commerce

0 komentar:

Posting Komentar